Purwanta’s Weblog *Catatan Harian*

Marilah Berlomba-Lomba dalam Kebaikan

Yahoo Mail From Mobile Juni 13, 2008

Filed under: Komputer — purwanta @ 12:04 pm

From:
“um03it_fauzul@yahoo.com” <um03it_fauzul@yahoo.com>
Add sender to Contacts
To:
“Asriati Latief” <latiea@inco.com>, “Edy Suroso” <edy_zidane@yahoo.co.id>, “Erl Muzaki” <masterjecks@gmail.com>, Maurinus@yahoo.com
Cc:
“Erl Kantor Grogot” <erlangga_grogot@yahoo.co.id>

Dear all…..

Pada kesempatan ini, saya akan memperkenalkan bagi yang belum tahu mengenai setting hp atau mobile anda agar bisa digunakan untuk membuka email. Khususnya bagi para mailer mania yang mengalami keterbatasan waktu untuk membuka komputer atau laptopnya di rumah dan tidak menutup kemungkinan bagi yang tidak mempunyai komputer atau laptop.

Pada dasarnya sudah banyak sekali program atau aplikasi hp yg berbasic java atau symbian yg di gunakan khususnya untuk membuka email anda. Namun aplikasi tersebut harus melalui halaman web terlebih dahulu. Kilobyte yang di gunakan tuk membuka halaman web cukup besar, sehingga biaya yang dikeluarkan juga bertambah besar. Jadi hal ini tidak efisien.

Email from mobile yang saya tawarkan adalah bagaimana memanfaatkan fasilitas email yang ada di bagian pesan hp anda agar berfungsi sebagai mana mestinya. Kebanyakan dari kita adalah karna ketidak tahuan cara menseting fasilitas email yang ada. Khususnya untuk homesite yahoo yang akan saya bahas berikut.

Adapun syarat dan caranya adalah :
1. Pastikan anda berada di jaringan GPRS yang aktif & hp anda sudah dapat menggunakan fasilitas GPRS tersebut.
2. Masuk ke setingan email anda & buatlah account baru dengan nama account sesuai keinginan anda.
3. Isilah alamat email anda dengan lengkap. Ex. 12345@yahoo. com atau 67890@yahoo. co.id
4. Pilihlah koneksi yang anda pilih sesuai dengan setingan GPRS yang mau digunakan.
5. Gunakan koneksi jenis IMAP4 bukan POP3.
6. Isilah server masuk dengan imap.mail.yahoo. com dan server keluar dengan smtp.mobile. mail.yahoo. com
7. Nama pengguna di server masuk & server keluar mesti sama dengan alamat email anda tanpa menyertakan @yahoo.com
8. Begitu juga passwordnya sesuai dengan password email anda.
9. Untuk port masuk diisi 143 dan port keluar 25. Atau fasilitas otomatis bagi hp tertentu.
10. Jika sudah selesai. Cobalah untuk tekan option atau pilihan dan pilih kirim & terima atau sambung untuk mengkoneksikannya.
11. Apabila sudah terhubung, tunggulah beberapa menit untuk meload kotak surat anda.
12. Fasilitas ini juga bisa untuk mendownload lampiran. Bagi hp yang tersedia aplikasi office, tentunya akan lebih menyenangkan.

Ok. Selamat Mencoba….. ^_^

 

Tinggalkan komentar